loading...

Monday, April 29, 2019

6 Macam Kelainan Pada Mata Yang Dapat Mengganggu Aktivitas Anda.



Mata merupakan bagian dari alat indra manusia yang berfungsi mengantarkan suatu impuls atau rangsangan ke pusat saraf. Dengan adanya mata semua manusia dapat melihat berbagai kondisi yang ada didunia ini. Dimana mata yang kita miliki ini dapat mengamati, mengenal berbagai keanekaragaman bentuk benda, warna benda, dan lain-lain sebagainya. Hal ini haruslah disyukuri, karena tanpa melihat alam sekitar kita tidak dapat menjalani dan melangsungkan hidup dengan baik. Cara mensyukuri keadaan tersebut dilakukan dengan cara selalu menjaga mata agar tetap sehat, dan berusaha menghindari segala sesuatu yang dapat merusak mata kita. Artinya kita harus menjaga dengan membatasi segala hal yang dapat merusak mata kita.


(Sumber Foto: dosenbiologi.com )


Mata terdiri atas mata bagian dalam dan mata bagian luar. Mata bagian dalam terdiri atas Kornea(Selaput Tanduk), Iris (Selaput pelangi), Pupil (Anak mata), Lensa mata, Retina (Selaput Jala), dan Urat saraf mata. Sedangkan mata bagian luar terdiri atas Alis mata, Bulu mata, Kelenjar air mata, dan Kelopak mata. Mata bagian luar tersebut merupakan unsur yang dapat menambah nilai estetika pada wajah seseorang, sedangkan mata bagian dalam merupakan unsur yang memiliki fungsinya masing-masing yang berhubungan dengan keadaan mata seseorang. Dengan adanya semua ini kerja matapun akan lebih lancar dan lebih baik. Namun disisi itu mata juga bisa memiliki kelainan, kelainan-kelainan itu akan dijelaskan sebagai berikut:


1. Rabun Dekat
Rabun dekat atau Hipermetropia merupakan kelainan mata yang terjadi pada seseorang, kelainan ini terjadi karena ketidakmampuan mata untuk melihat segala benda yang jaraknya dekat. Kondisi seperti ini terjadi karena adanya bayangan benda yang jatuh di belakang retina. Dimana, Retina adalah mata bagian dalam yang bertugas untuk menerima bayangan benda. Sehingga dari hal ini mata tidak mampu melihat berbagai benda dengan jarang yang dekat.  Penderita Hipermetropi ini dapat ditolong dengan menggunakan kaca mata cembung agar lebih jelas ketika melihat berbagai benda dari jarak yang dekat.

2. Rabun Jauh
Rabun jauh atau yang juga disebut Miopia adalah kelainan mata karena adanya ketidak mampuan mata untuk melihat berbagai benda yang jaraknya jauh . Hal ini berarti merupakan kebalikan dari rabun dekat. Dimana pada ramun jauh ini terdapatnya bayangan benda yang jatuh didepan retina, sehingga tidak dapat melihat jelas benda-benda yang jaraknya jauh. Penderita Miopia ini dapat ditolong dengan adanya kaca mata cekung.

3. Presbiopia
Presbiopia merupakan kelainan mata karena terjadinnya ketidak mampuan mata untuk melihat berbagai benda jarak jauh maupun jarak dekat. Artinya hal ini sama halnnya seperti kelainan rabun jauh dan rabun dekat. Penderita Presbiopia biasannya terjadi pada seseorang yang telah lanjut usia, karena seseorang yang telah lanjut usia dalam beraktifitas membutuhkan konsentrasi yang tinggi tetapi dengan kondisi yang sudah lanjut membuat mata harus bekerja lebih extra yang membuat kelainan mata ini dapat terjadi. Penderita Presbiopia ini dapat ditolong atau dibantu dengan adanya kacamata berlensa rangkap. Kaca mata lensa rangkap merupakan kacamata yang bagian atasnnya merupakan lensa cekung sedangkan bagian bawahnya merupakan lensa cembung, Sehingga kaca mata ini di sebut kaca mata rangkap.
4. Astigmatis
Astigmatis merupakan kelainan yang terjadi pada mata dikarenakan korena mata yang tidak merata sehingga cahaya yang masuk tidak akan difokuskan pada suatu titik. Korena mata merupakan mata bagian dalam yang berfungsi meneruskan cahaya yang masuk ke mata hingga ke retina. Oleh karena itu, jika korena tidak merata, proses cahaya yang masukpun tidak akan berjalan dengan baik. Penderita Astigmatis ini dapat ditolong dengan menggunakan kacamata berlensa silinder., sehingga mata bisa melihat dengan lebih baik lagi.

5. Juling
Juling atau yang disebut juga Strabismus merupakan kelainan mata yang terjadi karena adannya gangguan pada salah satu otot pergerakan mata. Dimana dengan adannya gangguan pada otot pergerakan mata ini mengakibatkan adannya ketidakseimbangan posisi bola mata. Kelainan mata ini dapat dikatakan jika terjadinnya kesan penglihatan ganda bila melihat sebuah benda dengan menggunakan dua bola mata. Kelainan Juling dapat terjadi oleh berbagai penyebab. Namun penderita Juling pada anak-anak biasanya mudah untuk ditangani agar mata sang anak kembali sinkron. Kelainan mata Juling ini penyebabnya bisa berasal dari pemakaian lensa kaca mata yang tidak seukuran atau tidak tepat, dapat pula terjadi karena adannya gangguan pada sel saraf maupun gangguan pada bola mata kita, selain itu juga dapat terjadi karena kecelakaan. Walaupun kelainan Juling tidak beresiko memicu dampak yang sangat fatal,  kita harus tetap menggunakan ukuran lensa kacamata yang sesuai dan harus selalu berhati-hati agar kelainan ini tidak terjadi pada kita. Jadi seharusnnya, seseorang yang mengalami gangguan mata harus segera memeriksa keadaan matannya ke dokter.

6. Buta Warna
Buta warna atau yang dapat disebut juga mata dikromat adalah kelainan yang terjadi pada mata karena mata tidak dapat membedakan jenis-jenis warna.  Penderita buta warna dibedakan menjadi dua macam, yaitu buta warna sebagian dan buta warna total. Buta warna sebagian adalah buta warna yang hanya dapat membedakan warna putih dan abu-abu. Sedangkan buta warna total adalah kelainan yang terjadi karena tidak dapat membedakan warna sama sekali. Jika kelainan ini terjadi, akan membuat segala aktivitas tidak dapat dilaksanaka dengan baik, karena biasannya terjadi kekeliruan dalam menjalani aktivitasnnya.


Dari semua kelainan-kelainan yang terjadi pada mata, artinnya kita harus selalu menjaga mata kita agar tetap sehat dan harus selalu mencukupi segala sesuatu makanan dan minuman yang bergizi. Dimana dengan hal ini mata kita akan lebih sehat dan lebih baik lagi.
Semoga postingan ini bermanfaat bagi para pembacannya. 

Terimakasih...

No comments:

Post a Comment

Cara Mengubah file CSV ke file Bibtex

Pada kesempatan kali ini, saya ingin memberikan informasi bagaimana cara merubah file csv menuju file bibtex. Di mana biasanya banyak yang c...