loading...

Saturday, June 15, 2019

Isi Kandungan Quran Surat An-Nur juz 24 Ayat 30-31 Mengenai Seluruh Laki-laki dan Perempuan Yang Harus Selalu Menjaga Pandagan, Kemaluan Atau Aurat Antar Sesamannya.



Assalammualaikum wr wb
Pada postingan kali ini saya akan memberikan isi kandungan yang terdapat pada Quran surat An-Nur ayat 30-31. Namun sebelum menuju isi kandungannya berikut adalah ayat-ayat beserta artinnya dari surat yang akan diberikan isikandungannya: 



 
jakrecords.blogspot.com 


Quran Surat An-Nur Ayat 30:


 قُلْ لِّلْمُؤْمِنِيْنَ يَغُضُّوْا مِنْ اَبْصَارِهِمْ وَيَحْفَظُوْا فُرُوْجَهُمْۗ ذٰلِكَ اَزْكٰى لَهُمْۗ اِنَّ اللّٰهَ خَبِيْرٌۢ بِمَا يَصْنَعُوْنَ

Artinnya:
Katakanlah kepada laki-laki yang beriman, agar mereka menjaga pandangannya, dan memelihara kemaluannya; yang demikian itu, lebih suci bagi mereka. Sungguh, Allah Maha Mengetahui apa yang mereka perbuat.

 Quran Surat An-Nur Ayat 31:


وَقُلْ لِّلْمُؤْمِنٰتِ يَغْضُضْنَ مِنْ اَبْصَارِهِنَّ وَيَحْفَظْنَ فُرُوْجَهُنَّ وَلَا يُبْدِيْنَ زِيْنَتَهُنَّ اِلَّا مَا ظَهَرَ مِنْهَا وَلْيَضْرِبْنَ بِخُمُرِهِنَّ عَلٰى جُيُوْبِهِنَّۖ وَلَا يُبْدِيْنَ زِيْنَتَهُنَّ اِلَّا لِبُعُوْلَتِهِنَّ اَوْ اٰبَاۤىِٕهِنَّ اَوْ اٰبَاۤءِ بُعُوْلَتِهِنَّ اَوْ اَبْنَاۤىِٕهِنَّ اَوْ اَبْنَاۤءِ بُعُوْلَتِهِنَّ اَوْ اِخْوَانِهِنَّ اَوْ بَنِيْٓ اِخْوَانِهِنَّ اَوْ بَنِيْٓ اَخَوٰتِهِنَّ اَوْ نِسَاۤىِٕهِنَّ اَوْ مَا مَلَكَتْ اَيْمَانُهُنَّ اَوِ التَّابِعِيْنَ غَيْرِ اُولِى الْاِرْبَةِ مِنَ الرِّجَالِ اَوِ الطِّفْلِ الَّذِيْنَ لَمْ يَظْهَرُوْا عَلٰى عَوْرٰتِ النِّسَاۤءِ ۖوَلَا يَضْرِبْنَ بِاَرْجُلِهِنَّ لِيُعْلَمَ مَا يُخْفِيْنَ مِنْ زِيْنَتِهِنَّۗ وَتُوْبُوْٓا اِلَى اللّٰهِ جَمِيْعًا اَيُّهَ الْمُؤْمِنُوْنَ لَعَلَّكُمْ تُفْلِحُوْنَ

Artinnya:
Dan katakanlah kepada para perempuan yang beriman, agar mereka menjaga pandangannya, dan memelihara kemaluannya, dan janganlah menampakkan perhiasannya (auratnya), kecuali yang (biasa) terlihat. Dan hendaklah mereka menutupkan kain kerudung ke dadanya, dan janganlah menampakkan perhiasannya (auratnya), kecuali kepada suami mereka, atau ayah mereka, atau ayah suami mereka, atau putra-putra mereka, atau putra-putra suami mereka, atau saudara-saudara laki-laki mereka, atau putra-putra saudara laki-laki mereka, atau putra-putra saudara perempuan mereka, atau para perempuan (sesama Islam) mereka, atau hamba sahaya yang mereka miliki, atau para pelayan laki-laki (tua) yang tidak mempunyai keinginan (terhadap perempuan) atau anak-anak yang belum mengerti tentang aurat perempuan. Dan janganlah mereka menghentakkan kakinya agar diketahui perhiasan yang mereka sembunyikan. Dan bertobatlah kamu semua kepada Allah, wahai orang-orang yang beriman, agar kamu beruntung.







Isi kandungan Quran Surat An-Nur/24:30-31 :
Dalam quran surat An-Nur ayat 30 hingga 31 menjelaskan jika kita harus bisa menjaga pandangan dan kemaluan. Dimana mereka yang menjaga hal tersebut adalah orang yang beriman dan bertaqwa. Mereka tersebut akan senantiasa mencoba dan berusaha berjuang untuk menjaga pandangan dan kemaluannya itu. Karena mereka tau jika Allah maha mengetahui apa yang mereka perbuat, dan mereka juga tau jika hal ini dilakukan untuk menjaga kehormatan diri sendiri. Selain hal itu sudah jelas pula jika pada ayat 30-31 ini memerintahkan agar perempuan dan laki-laki tetap menjaga pandangan, kemaluan, dan aurat mereka. Namun perlu di ingat pula jika kita harus menjaga semua itu atas dasar kemauan dan hanya karena Allah lah yang memerintahkan hal itu. 
Dengan semua itu berarti kita sebagai umat muslim harus bisa meningkatkan keimanan kita kepada Allah dengan cara melaksanakan seluruh perintahnnya. Misalnnya saja menaati bahwa seluruh perempuan harus bisa menutup dan menjaga auratnnya dengan baik. Jika hal itu tidak terlaksana, maka kita harus berusaha bertaubat kepada Allah. Dimana pada ayat ini pula memerintahkan agar setiap manusia harus bisa bertaubat hanya pada Allah taala. Dengan bertaubat, berarti kedepannya kita harus selalu mengingat Allah dalam kondisi apapun. Karena dengan mengingat Allah, janji taubat kita akan tetap terjaga dengan baik.  Dari semua penjelasan diatas dapat dikatakn jika isi kandungan quran surat An-Nur ini adalah:
1.Terdapat adannya suatu perintah untuk selalu menjaga pandangan, kemaluan, dan aurat. Dimana hal tersebut merupakan kehormatan diri sendiri yang harus tetap dijaga dengan baik.
2.Menjadikan suatu pengingat bagi kita semua, jika Allah itu maha kuasa atas segalannya. Sehingga segala perbuatan yang kita lakukan di bumi ini akan senantiasa diketahui oleh-Nya.
3.Adannya suatu perintah atau ajakan yang menandakan kita harus segera bertaubat atas segala dosa yang telah kita perbuat selama ini.



Cukup sekian postingan kali ini, semoga bermanfaat bagi para pembacannya. Terimakasih.
Wasalammualaikum Wr.wb

No comments:

Post a Comment

Cara Mengubah file CSV ke file Bibtex

Pada kesempatan kali ini, saya ingin memberikan informasi bagaimana cara merubah file csv menuju file bibtex. Di mana biasanya banyak yang c...